Memenuhi kebutuhan dengan bersikap sederhana dapat menyelamatkan masa tua Anda agar bisa lebih tenang dan nyaman. Hal tersebut hanya membutuhkan beberapa kebiasaan kecil yang harus Anda ikuti. Kebiasaan yang sekarang Anda lakukan mungkin salah satu penyebab Anda melakukan pemborosan dan bisa saja Anda tidak menyadarinya.
Berikut ini akan Kami berikan kebiasaan-kebiasaan buruk yang ternyata adalah kebiasaan yang boros:
Banyak yang merasa kalau memasak itu adalah pekerjaan berat yang menyita waktu. Sebagian juga merasa terlalu lelah untuk memasak.Tetapi, apabila Anda berhenti makan di luar dan membuat makanan Anda sendiri, keuntungan yang akan Anda dapatkan akan sangat besar. Dengan mengganti kebiasaan tersebut Anda dapat menghemat ratusan ribu rupiah.
Sangat mudah bagi semua orang untuk menjadi korban sebuah iklan karena di semua tempat yang kita datangi atau kita lalui dihujani dengan iklan. Sebagai tambahan, banyak dari Anda percaya bahwa barang-barang dengan merek adalah barang yang lebih baik dan tanpa Anda sadari menghabiskan banyak uang untuk membeli barang-barang tersebut. Akan tetapi, dengan membeli barang-barang umum atau barang tradisional, Anda dapat menghemat biaya pengeluaran sebanyak 20 persen.
Orang-orang semakin dimudahkan dengan adanya situs belanja online. Tahap yang dilalui untuk membeli sebuah barang menjadi lebih praktis. Karena kemudahan itu pula Anda akan terbuai dan menjadi lebih banyak membelanjakan uang Anda.
Selain itu, pada dasarnya Anda akan mengeluarkan uang lebih ketika belanja online. Sebenarnya lebih baik lagi jika Anda belanja di tempat yang dekat dengan Anda, karena hal itu tidak kalah praktisnya dan bisa membantu Anda berhemat.
Terkadang Anda merasa seperti tidak membutuhkan suatu barang namun tetap saja Anda membelinya. Anda juga merasa harus membeli barang yang baru dengan versi terkini. Oleh sebab itu, Anda sering menggunakan kartu kredit Anda untuk berbelanja karena kepraktisannya. Padahal, hal tersebut adalah sebuah pemborosan.
Selain Anda akan mendapat harga yang jauh lebih mahal, Anda juga pada akhirnya akan bergelut dengan tagihan kredit karena kartu kredit memiliki jumlah bunga yang harus Anda bayar untuk melunasinya. Sebenarnya Anda dapat memiliki barang yang tidak kalah bagus dengan harga yang lebih murah dengan membeli barang bekas.
Sepertinya sistem tawar menawar sudah banyak dilupakan atau tidak dilakukan karena mungkin orang merasa terlalu gengsi untuk menawar, atau semua orang merasa harga barang yang akan dibeli sudah dirasa pantas.
Barang-barang seperti kebutuhan harian, kebutuhan pangan, dan perabotan rumah tangga sebenarnya bisa Anda dapatkan di pasar tradisional dan membelinya dengan tawar menawar dan mendapat harga yang jauh lebih murah. Bagaimana pun juga, Anda bisa menghemat lebih banyak jika Anda menawar.
Sekian penjelasan dari Kami tentang 5 kebiasaan boros yang sering tidak anda sadari, semoga bermanfaat bagi anda. Jika berminat menggunakan software untuk membantu usaha atau bisnis anda?. Silahkan coba demo program kasir, software kasir, software minimarket, software toko online, software toko, atau software restoran terlebih dahulu sebelum membeli.
Jika ada pertanyaan yang kurang jelas bisa hubungi admin software-id.com via phone atau Whats App: 082133038180, 081234540765 atau via e-mail: admin@software-id.com. Layanan customer service Kami tersedia di Live Chatting Website (klik icon hijau di kanan bawah), Telegram: 081234540765, Line: softwareid, Instagram: kliksoftwareid, dan Facebook: kliksoftwareid.
softwareid | |
Aplikasi kasir berbasis online, dengan biaya langganan 100rb/bln, coba demo aplikasi kasir
aplikasi desktop bisa di download dari download sid retail ae
admin@software-id.com